STRATEGI PENINGKATAN PENDAPATAN PENGUSAHA PANCI DANDANG MELALUI PROGRAM PEMBINAAN DAN PENDAMPINGAN

Authors

  • Herminawaty Abubakar Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Bosowa

Keywords:

Usaha Panci Dandang, Pendapatan, Pembinaan, Pendampingan

Abstract

Kebutuhan masyarakat akan kebutuhan barang-barang hasil produksi pabrik maupun home industri tidak pernah surut. Untuk itu bagi pelaku usaha, home industri harus pandaipandai mempromosikan produknya agar tetap laku, diminati dan dicari dipasaran.  Walaupun sekarang ini peralatan dapur banyak dproduksi oleh pabrik-pabrik besar, tapi tidak jarang masyarakat atau pelaku home indusri lainnya lebih memilih produksi home industri berupa panci dandang yang diproduksi secara tradisional karena kualitas dan pengerjaannya yang lebih bagus. Aspek manajemen berupa manajemen produksi, pemasaran, keuangan dan SDM. Dari aspek produksi ada hambatan dalam hal pengetahuan, kualitas dan tehnologi, dari aspek pemasaran terdapat hambatan antara kuantitas produksi dengan  market share.  Kendala lain yang dihadapi industri panci dandang di Kelurahan Wajo Baru Kecamatan Bontoala adalah aspek manajemen keuangan, dalam hal ini kurangnya pengetahuan pengusaha kecil untuk mendapatkan akses permodalan dari lembaga keuangan bank dan non bank. Solusi yang ditawarkan berupa pembinaan dan pendampingan berkelanjutan dengan memberikan pelatihan dalam bidang  produksi, pemasaran dan keuangan.  Hasil yang diharapkan dalam program ini adalah perubahan pola pikir pengusaha panci dandang sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan  pelaku usaha dan karyawan industri panci dandang.

Downloads

Download data is not yet available.

Additional Files

Published

2017-09-18