ANALISIS PENDAPATAN RUMAH TANGGA NELAYAN YANG MELIBATKAN WANITA NELAYAN SEBAGAI PEKERJA DARAT DI DESA PITUSUNGGU KECAMATAN MA’RANG KABUPATEN PANGKEP

Authors

  • Herimisniaty Herimisniaty Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Sinjai
  • Suryawati Salam Program Studi Budidaya Perairan Program Pascasarjana, Universitas Bosowa
  • Sri Mulyani Program Studi Budidaya Perairan Program Pascasarjana, Universitas Bosowa

DOI:

https://doi.org/10.35965/jae.v3i2.1066

Keywords:

Analisis Pendapatan, Pemberdayaan, Perempuan, Pangkep

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan rumah tangga nelayan yang melibatkan wanita nelayan di Desa Pitusunggu Kecamatan Marang Kabupaten Pangkep.  Penelitian ini didesain dengan menggunakan  jenis penelitian kombinasi model atau desain sequantial explanatory, yakni desain penelitian yang mengkombinasikan atau menggabungkan metode penelitian kuantitatif dan kualitatif secara berurutan.  Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pitusunggu Kecamatan Marang karena merupakan salah satu daerah pengembangan sektor perikanan di Kabupaten Pangkep, dengan waktu yang diperlukan selama dua bulan yakni bulan Februari 2016 sampai dengan Maret  2016. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wanita nelayan yang terlibat dalam kelompok usaha di Desa Pitusunggu Kecamatan Marang Kabupaten Pangkep, yakni sebanyak 12 Kelompok Usaha, masing-masing memiliki 10 orang  anggota, sehingga populasi sebanyak 120 orang. Teknik penentuan sampel dilakukan secara simple random sampling. Jumlah sampel ditentukan   sebanyak 50 orang.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Pendapatan rata-rata yang diterima responden adalah sebesar Rp860.066,- dengan R/C  ratio sebesar 2,4 yang artinya bahwa setiap pengeluaran Rp1,- akan memberikan hasil usaha perikanan sebesar Rp2.43 dan B/C Ratio sebesar 1,43. Data tersebut menunjukkan bahwa usaha pengolahan hasil perikanan menguntungkan.  Jadi secara umum dapat dikatakan bahwa usaha pengolahan  mampu meningkatkan pendapatan nelayan dan (2) Pemberdayaan komunitas perempuan nelayan dapat dilakukan melalui penguatan kelembagaan, pengembangan sumber daya manusia, dan peningkatan modal.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Andriati, Retno, 2008, Relasi Kekuasaan Suami dan Isteri Pada Masyarakat Nelayan, Jurnal Masyarakat, Kebudayaan dan Politik, Surabaya : FISIP Universitas Airlangga, Th. XXI, Januari-Maret 2008.

Bengen, D.G. 2001. Pengelolaan Sumberdaya Wilayah Pesisir Secara Terpadu, Berkelanjutan dan Berbasis Masyarakat. Makalah pada Sosialisasi Pengelolaan Sumberdaya Berbasis Masyarakat. Bogor, 21-22 September 2001

Farihah, Irzum dan Sunyoto Usman, 2002, “Etos Kerja dan Pengambilan Keputusan Dalam Keluaga Nelayan”, dalam Sosiohumanika, 15 (2), Mei 2002, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Keban, Yeremias T., dan Gabriel Lele, 1999, Capacity Building dalam Wacana Pembangunan Kontemporer : Telaah Konseptual dan Implikasinya.

Mubyarto, Suyono Dikun, Ed, 1995, Keswadayaan Masyarakat Desa Tertinggal. P3PK UGM. Yogyakarta.

Numberi, Y., Budi, S., & Salam, S. (2021). Analisis Oseanografi Dalam Mendukung Budidaya Rumput Laut (Eucheuma Cottonii) Di Teluk Sarawandori Distrik Kosiwo Yapen-Papua. Urban and Regional Studies Journal, 2(2), 71–75.

Pranarka dan Moeldjarto, 1996. Pemberdayaan (Empowerment), Dalam Pemberdayaan, Konsep Kebijakan dan Implementasi. CSIS. Jakarta.

Pranarka dan Prijono, Onny. S. 1996. Pemberdayaan Konsep, Kebijakan dan Implementasi. CSIS. Jakarta

Putra, Heddy Shri A., 2003, Ekonomi Moral, Rasional dan Politik dalam Industri Kecil di Jawa : Esai-Esei Antropologi Ekonomi, Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Sajogyo, P. 1979. Meneliti Peranan Wanita di Pedesaan, Bogor : Institut Pertanian Bogor, Lembaga Sosiologi Pedesaan (LPSP).

Sajogyo, P. 1983. Meneliti Peranan Wanita dalam Perkembangan Masyarakat Desa, Jakarta : CV Rajawali.

Scott, James C., 1981, Moral Ekonomi, Terjemahan, Jakarta : LP3ES.

Semedi, P., 2003, Close to Stone, Far From The Throne : The Story of a Javanese Fishing Community, 1820-1990s, Yogyakarta : Benang Merah.

Setyawati, Yuningtyas, 2006, Diversifikasi Bidang Usaha Rumah Tangga Nelayan Pantai Ngrenehan Sebagai Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga, Laporan Penelitian tidak diterbitkan, Yogyakarta : Universitas Atma Jaya Yogyakarta.

Soejadi. (2001). “Pemberdayaan Masyarakat dan Upaya Pembebasan Kemiskinan”. Philosophy Press: Yogyakarta.

Suyanto, Bagong, 1996. Kemiskinan dan Kebijakan Pembangunan. Aditya Media Yogyakarta.

Usman, Sunyoto. 2003. Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat, Yogyakarta. Pustaka Pelajar.

White B, El. Hastuti, 1980, Subordinasi Tersembunyi Pengaruh Pria dan Wanita dalam Kegiatan Rumah Tangga dan Masyarakat di Dua Desa Jawa Barat, Bogor : Studi Dinamika Pedesaan Survey Agro Ekonomi dan Institut Pertanian Bogor, Lembaga Penelitian Sosiologi Pedesaan.

Yunus, A. R., Budi, S., & Salam, S. (2019). Analisis Kelayakan Lokasi Budidaya Metode Karamba Jaring Apung Di Perairan Desa Pulau Harapan Sinjai. Journal of Aquaculture and Environment, 2(1), 1–5.

Downloads

Published

2021-06-26

How to Cite

Herimisniaty, H., Salam, S., & Mulyani, S. (2021). ANALISIS PENDAPATAN RUMAH TANGGA NELAYAN YANG MELIBATKAN WANITA NELAYAN SEBAGAI PEKERJA DARAT DI DESA PITUSUNGGU KECAMATAN MA’RANG KABUPATEN PANGKEP. Journal of Aquaculture and Environment, 3(2), 41–45. https://doi.org/10.35965/jae.v3i2.1066

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 > >>