Kolaborasi Guru Dan Orang Tua Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Membaca Siswa SD Di Kompleks Bayang Kota Makassar
DOI:
https://doi.org/10.35965/bje.v5i1.5413Keywords:
Kolaborasi, Motivasi, Hasil Belajar, MembacaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kolaborasi antara guru dan orang tua terhadap motivasi dan hasil belajar membaca siswa SD di Kompleks Bayang Kota Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi korelasional kuantitatif, dengan sampel penelitian sebanyak 30 siswa yang berasal dari kelas II-A dan II-B UPT SPF SD Negeri Bayang dan UPT SPF SD Inpres Barombong II. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang diisi oleh guru dan orang tua siswa, serta tes kemampuan membaca untuk mengukur hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif yang signifikan antara kolaborasi guru dan orang tua terhadap motivasi dan hasil belajar membaca siswa. Berdasarkan output uji hipotesis, nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,00 yang lebih kecil dari 0,05, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Ini menunjukkan bahwa kolaborasi yang baik antara guru dan orang tua dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dan menghasilkan peningkatan yang signifikan dalam kemampuan membaca mereka. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa keterlibatan aktif orang tua dalam proses pembelajaran, yang didukung oleh peran guru yang tepat, berkontribusi positif terhadap pencapaian hasil belajar membaca siswa. Kolaborasi ini penting untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung dan memotivasi siswa untuk mencapai hasil belajar yang optimal.
This study aims to determine the effect of collaboration between teachers and parents on the motivation and reading learning outcomes of elementary school students in the Bayang Complex, Makassar City. The type of research used was a quantitative correlational study, with a research sample of 30 students from classes II-A and II-B UPT SPF SD Negeri Bayang and UPT SPF SD Inpres Barombong II. Data were collected through questionnaires filled out by teachers and parents, as well as reading ability tests to measure student learning outcomes. The results showed that there is a significant positive influence between teacher and parent collaboration on students' motivation and reading learning outcomes. Based on the hypothesis testing output, the significance value (2-tailed) of 0.00 is smaller than 0.05, so H0 is rejected and Ha is accepted. This shows that good collaboration between teachers and parents can increase students' learning motivation and result in a significant improvement in their reading ability. Thus, this study concludes that the active involvement of parents in the learning process, supported by the appropriate role of teachers, contributes positively to the achievement of students' reading learning outcomes. This collaboration is important to create a supportive learning environment and motivate students to achieve optimal learning outcomes.
Downloads
References
Dewi Purnama Sari, Heri Hadi Saputra & Lalu Hamdian Affandi(2022). Kolaborasi Guru dan Orang Tua dalam Mengatasi Kesulitan Belajar Siswa di SDN 23 Ampenan, Jurnal Ilmiah Mandala Education(JIME), vol. 8, No. 1
Hamid, S., & Rosnani, R. (2024). Implementasi Pendidikan Karakter Gemar Membaca dan Mandiri Terhadap Motivasi serta Prestasi Belajar Siswa Sekolah Dasar Di Kota Makassar. Pendas Mahakam: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sekolah Dasar, 9(1), 9-13.
Hasan. 2016. Kolaborasi Orang Tua dan Guru dalam Membentuk karakter Disiplin dan Jujur Peserta Didik. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Rahmah, R., Muhammadiah, M. U., & Hamid, S. (2020). Pola Asuh Orangtua Terhadap Dorongan Aktivitas Belajar dan Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar Di Kabupaten Maros.
Nurliana. 2010. Model Kerjasama Orang Tua dan Guru dalam Mengatasi Kesulitan Belajar Pendidikan Agama Islam pada SMA Negeri 1 Lipunoto. UIN Alauddin Makassar.
Yanti, Wanto, Rivaie, Rustiyarso., 2018. Kerjasama Guru dan Orang Tua Guna Meningkatkan Hasil Belajar Sosiologi Siswa Kelas XI di SMA Pontianak, Jurnal Bahasa Vol.3No.2.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Irhamah Irhamah, Asdar Asdar, Syahriah Madjid
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.